Meningkatkan Skill Pribadi selama WFH. Siapa Tahun Makin Cuan
Ilustrasi Kursus Online (Foto: Pixabay)

Bagikan:

MEDAN - Masih banyak agenda dan kegiatan yang terkendala pelaksanaannya karena masih adanya COVID-19 di sekitar kita.

Pembatasan kegiatan di luar rumah menjadi hal yang digaungkan untuk mengurangi penyebaran virus COVID-19.

Gilanya kita hampir dua tahun berada dalam keadaan ini, mungkin Anda merasa bosan.

Tetapi jangan sampai masa pandemi ini membuat Anda kehilangan produktivitas. Anda dapat mengisi kegiatan di rumah dengan mengikuti berbagai kursus online untuk meningkatkan atau menambahkan skill baru yang Anda miliki.

Hal ini tentu akan lebih bermanfaat dan tidak membuat Anda bosan. Berikut ini rekomendasi skill yang dapat Anda tingkatkan selama masa pandemi.

Ayo Coba Meningkatkan Skil Pribadi di Bawah Ini

1. Memasak

Memasak merupakan suatu basic life skill yang perlu dimiliki oleh setiap orang, baik laki-laki maupun perempuan.

Meskipun saat ini terdapat teknologi yang memudahkan Anda untuk mendapatkan makanan seperti layanan pesan antar, memiliki kemampuan memasak juga penting dan dapat memberikan Anda berbagai keuntungan. 

2. Make Up

Make up merupakan kegiatan merias wajah yang dibantu dengan berbagai alat dan bahan kosmetik.

Tentu make up termasuk kemampuan yang tidak dimiliki semua orang. Tetapi banyak orang yang saat ini tidak dapat luput dari make up untuk menunjang pekerjaan, khususnya bagi kaum perempuan.

3. Digital Marketing

Kegiatan manusia yang saat ini tidak luput dari internet, membuat para pebisnis tak ingin ketinggalan mengambil kesempatan untuk memanfaatkan internet dengan maksimal dalam kegiatan usahanya.

Digital marketing muncul sebagai kegiatan pemasaran baru yang berfokus pada strategi pemasaran menggunakan media digital dan internet. 

4. Desain Grafis

Ketika menjelajahi internet, secara tidak langsung terbentuk komunikasi visual antara Anda dan apa yang Anda lihat di internet.

Desain grafis adalah bentuk komunikasi visual yang mengandalkan kemampuan tipografi, pengolahan gambar, tata letak, ilustrasi, dan fotografi. 

5. Bahasa

Di era yang memudahkan untuk berkomunikasi dan bekerja sama antar negara, tentu bahasa menjadi kemampuan yang perlu dimiliki untuk memudahkan komunikasi dengan banyak orang.

Saat ini banyak perusahaan yang membutuhkan orang dengan kemampuan bahasa asing seperti bahasa Inggris, bahasa Jepang, dan bahasa Mandarin.

Artikel ini pernah tayang di VOI.ID dengan judul: Jaga Produktivitas di Rumah Saja, Tingkatkan Enam Skill Ini!

Selain Meningkatkan Skill Pribadi, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Sumut, Berita Sumatera Utara Terkini!