Tips Menambah Huobi ECO Chain di Metamask biar Makin Cuan
Dengan menambahkan jaringan HECO, gas fee Anda akan lebih murah. (BSC News)

Bagikan:

MEDAN -Terdapat beberapa tips penambahkan jaringan Huobi ECO Chain (HECO) di MetaMask. Namun, masih banyak orang yang bingung bagaimana cara menambah jaringan tersebut ke dompet digital MetaMask.

Dengan menambahkan jaringan HECO di wallet MetaMask Anda, gas fee atau biaya transaksi Anda akan lebih murah dibandingkan dengan jaringan Ethereum.

Apa itu HECO Chain?

Diilansir dari website resminya, HECO Chain (HECO) adalah public chain yang terdesentralisasi, dengan efisiensi tinggi, dan hemat energi. Jaringan ini kompatibel dengan smart contract dan mendukung transaksi berkinerja tinggi.

HECO menurunkan biaya transaksi dan menghubungkan pengguna, aset, dan DApps dalam jaringan terdesentralisasi yang mendukung kemampuan program EVM dan kompatibel dengan smart contract. HECO pun telah menyatakan, jaringan itu bakal berintegrasi dengan Ethereum sebagai solusi lapisan 2 dan membantu stabilitas lebih lanjut ke jaringan Ethereum.

Lalu, bagaimana cara menambahkan jaringan HECO ke aplikasi MetaMask di smartphone Anda? Berikut ini adalah cara mudah menambahkan jaringan HECO di wallet MetaMask Anda.

Cara Gampang Menambahkan Jaringan HECO di Aplikasi MetaMask

  1. Unduh Aplikasi MetaMask di Play Store dan buat akun jika Anda belum punya
  2. Masuk ke halaman pertama dan pilih ikon tiga garis di bagian kiri atas dan klik pengaturan
  3. Pilih opsi jaringan dan klik Tambahkan Jaringan
  4. Masukkan data di bawah ini:
  5. Nama Jaringan: Heco-Mainnet
  6. Url RPC: https://http-mainnet-node.huobichain.com
  7. ID Rantai: 128
  8. Simbol (opsional): HT
  9. URL Block Explorer(opsional): https://hecoinfo.com
  10. Setelah memasukkan data di atas, klik Save
  11. Jaringan Anda akan berganti menjadi Heco-Mainnet pada bagian atas tengah aplikasi MetaMask Anda

Itulah cara mudah menambahkan jaringan Huobi ECO Chain (HECO) pada dompet digital MetaMask di smartphone Anda. Dengan menambahkan jaringan ini, gas fee Anda di MetaMask akan lebih murah dan transaksi jadi lebih cepat.

Artikel ini pernah tayang di VOI.ID dengan judul: Cara Menambah Jaringan Huobi ECO Chain di Aplikasi Metamask

Selain Tips Menambah Huobi ECO Chain di Metamask, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Sumut, Berita Sumatera Utara Terkini!