Pandemi COVID-19 Belum Usai, Jokowi: Kita Harus Merancang APBN 2022 yang Responsif
Presiden RI, Joko Widodo. (Foto: Dok. Setkab)

Bagikan:

MEDAN - Pandemi COVID-19 masih ada hingga tahun depan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan jika hal tersebut masih menjadi ancaman di tahun depan.

Oleh Karenanya Jokowi meminta agar Anggaran Pendapatan dan Belanja Nasional (APBN) 2022 responsif dan fleksibel. Lebih lanjut lagi Jokowi mengatakan bahwa pandemi menciptakan ketidakpastian.

Muncul varian baru COVID-19 yang terus berkembang yakni Omicron

"Menghadapi ketidakpastian tahun 2022, kita harus merancang APBN tahun 2022 yang responsif yang antisipasi dan juga fleksibel selalu berinovasi dan mengantisipasi berbagai perubahan yang terjadi dengan tetap menjaga tata kelola yang baik," katanya saat penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) Tahun 2022, Senin, 29 November.

Untuk menghadapi berbagai ketidakpastian di tahun 2022, Jokowi meminta agar antisipasi dan mitigasi dilakukan sedini mungkin. Sehingga tidak mengganggu kesinambungan program reformasi struktural dan pemulihan ekonomi nasional (PEN) sedang dikerjakan.

"APBN 2022 juga harus mendorong kebangkitan ekonomi nasional dan mendukung reformasi struktural," tuturnya.

Jokowi memastikan agar ketidakpastian di bidang kesehatan dan ekonomi harus menjadi basis dalam pembuatan perencanaan dan pelaksanaan program di tahun depan.

Di samping itu, Jokowi mengatakan bahwa APBN 2022 memiliki peran sentral sebagai Presidensi G20. Menurut dia, gelaran tersebut harus menjadi momentum Indonesia menunjukkan kemampuan dalam menghadapi perubahan iklim.

"APBN Tahun 2022 memiliki peran sentral, sebagai presidensi G20 kita harus menunjukkan kemampuan kita dalam menghadapi perubahan iklim, terutama dalam pengurangan emisi dan gerakan perbaikan lingkungan secara berkelanjutan," ucapnya.

Artikel ini pernah tayang di VOI.ID dengan judul: Pandemi COVID-19 Belum Berakhir dan Masih Jadi Ancaman di Tahun Depan, Jokowi Minta APBN 2022 Responsif serta Fleksibel

Selain APBN 2022, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Sumut, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!

Terkait