Muncul di Expend4bles, Iko Uwais Suguhkan Adegan Laga yang Intens Sejak Awal
Film Expend4bles

Bagikan:

JAKARTA - Film Expend4bles menghadirkan aktor film Indonesia Iko Uwais sebagai salah satu pemeran antagonis di dalamnya. Iko telah dikenal sebagai aktor laga profesional dalam sejumlah film, baik dalam negeri maupun luar negeri.

Menariknya, Iko menjadi karakter pembuka saat film Expend4bles baru saja dimulai yang menampilkan adegan laga intens dirinya saat melawan tentara Libya. Di titik ini, Iko kembali mengukuhkan diri sebagai salah satu aktor Indonesia yang patut diperhitungkan kualitas akting dan bela dirinya.

Iko berperan sebagai Rahmat, yakni kepala perampok yang mencuri denotator nuklir dari pemimpin Libya untuk memicu konflik antara Rusia dan Amerika Serikat hingga berpotensi terjadi Perang Dunia III. Rahmat bukanlah pemimpin sesungguhnya dari aksi perampokan tersebut karena ia diperintah oleh Ocelot, seorang penjahat misterius yang belum diketahui identitas sebenarnya.

Tidak sampai di situ, Iko berhasil membawakan karakter antagonisnya dengan baik dengan melawan tim Expendables dan pihak-pihak yang mereka anggap sebagai musuh. Ia bersama Statham pun beradu akting laga dengan baik saat adegan melawan satu sama lain.

Selain Iko, tim Expendables yang terdiri dari aktor dan aktris kenamaan Hollywood pun berhasil menunjukkan kualitas aktingnya di film aksi ini. Sylvester Stallone, misalnya. Di usianya yang sudah tidak lagi muda, ia masih terlihat prima dengan memerankan tentara bayaran eksentrik dan memimpin timnya dengan baik.

Ada juga Jason Statham, Dolph Lundgren, Randy Couture, Andy Garci, hingga Megan Fox yang sudah lama malang melintang di dunia perfilman. Di film aksi Expend4bles, semuanya berhasil tampil kompak untuk menjalankan misi luar biasa berat yang dihadapi mereka.

Sesuai dengan genre aksi dari seri pertamanya, film Expend4bles kembali memperlihatkan aksi berbahaya yang harus dihadapi oleh tim Expendables untuk menangani kawanan perampok denotator nuklir yang dipimpin oleh Rahmat. Dengan latar belakang tentara berpengalaman, tim Expendables kembali diuji untuk menghadapi beragam rintangan di luar batas kewajaran manusia biasa.

Dikutip dari ANTARA, sejak adegan pertama, beragam adegan aksi telah ditampilkan dalam film Expend4ble tersebut. Mulai dari perampokan denotator nuklir oleh Rahmat dan kawanannya, aksi kejar-mengejar untuk merebut kembali denotator, hingga adegan penyelamatan Christmas untuk menolong teman-temannya.

Secara keseluruhan, penonton akan dibuat terpukau sembari menahan napas karena adegan laga intens yang ditampilkan tiap menitnya. Selama 103 menit waktu penayangan film Expend4bles, penonton seakan dibuat untuk tidak mengalihkan perhatian barang sedikit pun dari layar bioskop.

Hal ini karena aksi laga yang intens dihadirkan dalam film ini. Bukan tanpa alasan, aksi laga tersebut menjadi salah satu bagian penting dari alur cerita di dalamnya.