5 Hal yang Perlu Dilihat dari Pasangan untuk Membangun Hubungan Romansa yang Sehat
Ilustrasi (Pavel Danilhyuk/Pexels)

Bagikan:

JAKARTA - Menemukan pasangan yang sempurna tidak semudah kedengarannya. Berbeda dengan zaman dahulu, saat ini orang tidak hanya memandang dari fisiknya saja. Selain penampilan fisik, ada beberapa hal lain yang perlu diperhatikan dalam diri pasangan. 

Hubungan yang sempurna membutuhkan lebih dari sekadar minat dan perasaan bersama. Anda juga tidak harus mencari orang yang punya banyak kesamaan dengan Anda. Sebab perbedaan adalah hal yang membantu kedua pasangan membentuk hubungan dan meningkatkan pribadi satu sama lain. 

Dua orang yang terlalu mirip malah cenderung bertindak sama dan melakukan kesalahan yang sama. Jadi, sangat penting bersikap terbuka dan mempelajari sifat satu sama lain. Saat memilih pasangan, pandangan terhadap kehidupan, tujuan hidup, dan preferensi pribadi merupakan faktor yang perlu dipertimbangkan. 

Agar suatu hubungan menjadi bahagia dan sehat, Anda perlu berhati-hati. Di sini, VOI telah menyusun daftar lima sifat penting yang harus dicari pada pasangan, disadur dari Stylecraze, Selasa, 5 Desember.

Punya karakter yang baik

Orang dengan karakter yang baik punya keyakinan serta nilai-nilai kehidupannya sendiri. Dia cenderung berpegang teguh pada keyakinan dan nilai tersebut, sehingga membentuknya menjadi pribadi yang dapat diandalkan. Orang dengan karakter baik akan memperjuangkan apa yang diyakini benar. Punya pasangan yang memiliki integritas tinggi akan membantu Anda menjadi pribadi lebih baik. Dia tak akan segan mendukung Anda memperjuangkan hak, tujuan, serta mimpi.

Orang yang berkarakter baik adalah orang yang sadar diri dan selalu mau belajar dan berkembang dari kesalahannya. Orang seperti itu dapat membantu menciptakan landasan baik untuk hubungan yang kuat dan stabil.

Baik hati dan mau menghormati

Rasa hormat adalah perasaan kekaguman yang mendalam terhadap seseorang atas kemampuan, kualitas, dan prestasinya. Rasa hormat sangat penting dalam hubungan yang sehat karena dapat memperdalam ikatan. Pasangan yang menghormati bisa mentolerir batasan Anda, bantu meningkatkan harga diri, dan menghilangkan rasa tidak aman.

Meskipun perbedaan pendapat dan konflik merupakan hal wajar, sangat penting bagi Anda maupun pasangan menghormati dan mendukung sudut pandang satu sama lain. Pasangan yang penuh hormat meluangkan waktu memahami Anda dan mempertimbangkan serta menghargai perspektif dan pendapat Anda. Kebaikan dan kepekaannya membuat Anda merasa dihargai dan dicintai. 

Terbuka dan mau komunikasi

Komunikasi adalah kunci keberhasilan hubungan. Orang yang ekspresif, transparan, dan jujur selama percakapan bisa menjadi pasangan hebat. Orang yang berpikiran bebas dan terbuka akan berterus terang tentang perasaan, pikiran, dan impiannya, sehingga memberi Anda wawasan tentang siapa dirinya sebenarnya. Dia juga terbuka dan menerima masukan serta mudah diajak bicara.

Bersikap terbuka tentang pikiran dan perasaan serta mampu mengkomunikasikannya membantu menyelesaikan kesalahpahaman tanpa rasa pahit. Jika Anda memiliki pasangan yang mau mendengarkan dan bersedia mengatasi masalah tersebut, maka beruntunglah Carilah pasangan yang bisa membuat Anda merasa nyaman untuk berbagi rasa tidak aman dan keraguan. Atau seseorang yang tidak menghakimi atau akan menggunakan kelemahan  untuk merugikan Anda di kemudian hari.

Chemistry dan keintiman

Chemistry menyatukan dua orang. Ketertarikan ini membangun emosi dan romansa, yang penting untuk kelangsungan hubungan. Selain ketertarikan fisik, kecocokan seksual adalah tanda chemistry yang baik. Bahkan perasaan nyaman berada di dekat seseorang dan kemudahan komunikasi menunjukkan chemistry yang baik.

Kasih sayang fisik adalah bagian penting dalam kehidupan dan cara untuk mengekspresikan cinta. Oleh karena itu, penting menemukan pasangan yang cocok dengan Anda secara fisik. Jika ada kesenjangan antara bagaimana Anda ingin dicintai dan bagaimana dia membalasnya, Anda mungkin merasa tidak puas dengan hubungan tersebut.

Kejujuran

Hubungan membutuhkan transparansi, hal ini terjadi ketika keduanya bisa saling percaya dan jujur. Menyimpan rahasia satu sama lain bisa menimbulkan masalah di lain waktu. Cepat atau lambat, kebenaran akan terungkap dan menciptakan keretakan di antara Anda dan pasangan.

Jika pasangan Anda tidak jujur dan kurang terbuka, hidup akan terasa penuh ragu dan tidak aman. Bahkan kebohongan kecil pun bisa menumpuk seiring berjalannya waktu dan membuat Anda kehilangan kepercayaan pada pasangan. Kepercayaan adalah benang yang mengikat suatu hubungan dan ketidakjujuran dapat memutuskan benang itu secara instan. Oleh karena itu, carilah pasangan yang jujur ​​kepada Anda dan perkataannya didukung oleh tindakan.