Cegah Penularan Varian Omicron, Polisi Lakukan Tes Usap di Perbatasan Kota Medan
Aparat Kepolisian Sektor Medan Timur jajaran Polrestabes Medan, Polda Sumatera Utara melakukan tes usap terhadap para pengendara yang berasal dari luar daerah. (ANTARA/HO)

Bagikan:

MEDAN - Aparat Kepolisian Sektor Medan Timur jajaran Polrestabes Medan, Polda Sumatera Utara memperketat pengawasan terhadap warga yang akan memasuki wilayah Kota Medan, guna mencegah masuknya virus corona tipe SARS-CoV-2 varian Omicron (B.1.1.529).

Kapolsek Medan Timur Kompol Rona Tambunan, Kamis, mengatakan, pengawasan terhadap penularan COVID-19 varian Omicron dilakukan dengan cara melakukan tes usap terhadap para pengendara yang berasal dari luar daerah.

"Pengawasan ini kita lakukan di Pos Pengamanan Cemara, tepatnya di Jalan Krakatau, Kecamatan Medan Timur," ujarnya.

Antisipasi Penularan Varian Omicron 

Rona mengatakan bahwa pengawasan mobilisasi warga ini dilakukan bersama aparat TNI dan unsur pemerintah setempat.

Pengawasan dilakukan terutama menjelang libur tahun baru, karena berkaca pada pengalaman libur panjang sebelumnya, peningkatan mobilitas tetap terjadi meski ada larangan atau pembatasan bepergian.

"Tes usap COVID-19 ini terus kita gencarkan hingga libur tahun baru 2022 selesai," ujarnya.

Terlepas dari deretan upaya yang dilakukan tersebut, masyarakat diharapkan dapat mengurai mobilitas selama perayaan libur tahun baru demi menghentikan penyebaran COVID-19.

Masyarakat juga diimbau untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menghindari kerumunan.

"Kita imbau warga tetap disiplin protokol kesehatan," ujarnya.

Selain Varian Omicron, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Sumut, Berita Sumatera Utara Terkini!