MEDAN - Apple diberitakan akan mengusung lensa ultrawide dalam iPhone 13 Pro yang akan diluncurkan pada 2022 mendatang. Selain iPhone 13 Pro, perangkat iPhone non-Pro juga akan mendapat jatah yang sama dari perusahaan.
Sebenarnya, iPhone model Pro sudah dilengkapi dengan kamera wide angle dan telefoto. Perangkat tersebut juga memiliki fitur fokus otomatis yang bisa membantu pengguna untuk memotret suatu objek dengan baik.
BACA JUGA:
Senso Kamera Ultrawide iPhone 13 Pro Mengalami Peningkatan
Namun, dengan rencana dihadirkannya kamera ultrawide maka iPhone 13 Pro dan non-Pro bakal membantu pengguna dalam mengambil gambar dengan cara yang lebih baik lagi.
Berdasarkan laporan The Next Web, seorang analis Apple, Ming Chi Kuo menyampaikan informasi tersebut. Ming juga mengatakan sensor ultrawide bakal mendapat peningkatan dari segi perangkat kerasnya yang akan menggunakan 6 elemen.
Rumor menyebutkan iPhone versi reguler akan mempunyai desain baru pada segi kamera. Sementara model Pro bakal tetap menghadirkan LiDAR scanner sebagaimana sebelumnya.
iPhone 13 juga bakal memiliki desain notch yang lebih kecil. Apple juga dikabarkan bakal menggunakan layar AMOLED pada seluruh ponsel iPhone 13. Sedangakan iPhone Pro dan Pro Max bakal mempunyai refresh rate hingga 120 Hz.
Ming juga telah memprediksi penjualan ponsel iPhone bakal meningkat drastis. Dia berpendapat bahwa peningkatan tersebut akibat dari pelarangan pemerintah AS terhadap Huawei.
Melansir Gizmochina, Ming Chi Kuo mengungkapkan pengiriman iPhone pada 2021 bisa tembus 230-240 juta. Sementara pada 2022, dia memprediksi iPhone bakal terjual 250 hingga 260 juta unit.
Meski demikian, pihak perusahaan belum memberikan pernyataan resminya terkait fitur baru yang akan dihadirkan dalam ponsel iPhone terbaru pada tahun depan.
Artikel ini pernah tayang di VOI.ID dengan judul: iPhone 13 Pro Bakal Gunakan Kamera Ultrawide
Selain Spesifikasi Kamera iPhone 13 Pro, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!