Capaian Vaksin Tapanuli Selatan Sudah 70,39 Persen!
Seorang vaksinator Dari Dinas Kesehatan sedang melakukan vaksinasi COVID-19 kepada salah seorang warga Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur beberapa waktu lalu. (ANTARA FOTO/ Benny Jahang)

Bagikan:

MEDAN - Vaksinasi di Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) Sumatera Utara (Sumut) sudah memasuki level satu zona hijau. Hal tersebut diketahui setelah persentase capaian vaksinasi dosis satu 70 persen lebih.

Total cakupan vaksin dosis satu hingga sore tadi sudah 70,39 persen atau berjumlah 161,113 orang dari sasaran sebanyak 225.687 jiwa.

Tapanuli Selatan Minim Kasus COVID-19

"Namun, kita bersama stakeholder berusaha keras agar capaian vaksin terus bertambah," Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Tapsel, Sofyan Adil, Minggu (26/12) malam.

Disisi lain terkait terpapar COVID-19 Tapsel kurun waktu 24 jam terakhir ada pertambahan satu kasus baru konformasi.

"Satu kasus konfirmasi sesuai laporan berasal Batang Toru sehingga total 839 kasus dari beberapa pekan sebelumnya 838 kasus," jelasnya.

Sedang untuk yang sudah sembuh jumlahnya masih tetap sebanyak 797 kasus, dan yang sudah meninggal tercatat tetap 41 kasus.

"Pun demikian kita berharap agar masyarakat tetap disiplin protokol kesehatan upaya menghindari penularan COVID-19," tegasnya.

Selain Tapanuli Selatan, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Sumut, Berita Sumatera Utara Terkini!