Perkiraan Cuaca Sumut: BMKG Prediksi Hujan Lebat Terjadi di Sebagian Wilayah Nusantara
Ilustrasi - Beberapa anak menawarkan jasa payung kepada sejumlah pengunjung pertokoan Sarinah ketika hujan lebat mengguyur Jakarta. FOTO ANTARA/Saptono/Spt/pri.

Bagikan:

MEDAN - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan bahwa sebagian besar wilayah di Indonesia berpotensi mengalami hujan lebat yang disertai petir dan angin kencang termasuk sebagian besar Sumatera, Jawa dan Kalimantan.

Dalam peringatan dini cuaca yang dikutip di situs BMKG dari Jakarta, Senin, diprakirakan hujan lebat dapat terjadi di wilayah Aceh, Riau. Kepulauan Riau, Jambi, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur dan Bali.

Terdapat pula potensi hujan lebat di daerah Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat dan Papua.

Hujan intensitas ringan di Sumatera Utara

Hujan dengan intensitas lebih ringan diprakirakan BMKG dapat terjadi di Sumatera Utara, Sumatera Selatan, DKI Jakarta, Sulawesi Selatan dan Maluku Utara.

Khusus wilayah Jakarta, hujan ringan diprakirakan terjadi pada siang hari di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Utara.

BMKG juga memperingatkan beberapa wilayah masuk dalam kategori siaga dampak hujan lebat seperti banjir yaitu Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Sementara, untuk kategori waspada banjir terdapat di daerah Aceh, Sumatera Utara, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Barat, D.I. Yogyakarta, Banten, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan dan Papua.

Selain Perkiraan Cuaca Sumut, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Sumut, Berita Sumatera Utara Terkini!