Polres Palas Gelar Lomba Joget Pasangan di Peringatan HUT Bhayangkara
Kapolsek Barumun AKP Miptahuddin HRP, SE bersama istri Ny Mipta Lina, dan Aipda Misdiono bersama istrinya Ny Riswa Misdiono, saat mengikuti kegiatan joget balon (Antara)

Bagikan:

MEDAN - Polres Padang Lawas ( Palas), Sumatera Utara menggelar kegiatan lomba joget berpasangan personel dan istri, di Platran kantor Mapolres setempat, jalan lintas Sibuhuan - Sosa, Desa Bulu Sonik, Kecamatan Barumun, Jumat (1/7) siang.

Kapolres Palas AKBP Indra Yanitra Irawan, S.IK melalui Kabag Ren Kompol Simarmata mengatakan, kegiatan joget berpasangan personel dan istri masing - masing ini adalah rangkaian kegiatan olahraga bersama yang digelar pihaknya, untuk memeriahkan peringati HUT Bhayangkara ke -76 tahun ini (2022).

Untuk meningkatkan silaturahmi

"Kegiatan olahraga bersama dan lomba jegot berpasangan kali ini, juga bertujuan untuk memupuk dan meningkatkan hubungan silaturrahmi, antar semasa personel. Dan untuk meningkatkan harmonisasi hubungan keluarga suami istri seluruh personel Polres Palas".sambung Kompol Simarmata kepada ANTARA, di sela - sela acara ini.

Untuk pucak acara peringatan HUT Bhayangkara ke -76 tahun 2022 ini, Kasat Lantas Polres Palas AKP Alfian Arbi SH, sebelumnya mengakatan, pihaknya ( Polres) akan menggelar kegiatan tersebut, pada hari Selasa ( 5/7) depan.

Lomba joget balon berpasangan ini dimenangkan anggota personel Polsek Barumun Aipda Misdiono dan istri Ny Riswa Misdiono.

Acara ini turut dihadiri Ketua Bhayangkari Cabang Padang Lawas Ny. Indah Indra Yanitra dan para PJU, Kapolsek, Kanit Reskrim, Kanit Lantas, serta perwira dan anggota lainnya, jajaran Polres Palas.

Selain Polres Palas, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Sumut, Berita Sumatera Utara Terkini!