WNA Pemilik Pinjol Ilegal Kabur setelah Digrebek Polisi
Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Setyo Koes Heriyanto/ Foto: Rizky Sulistio/ VOI

Bagikan:

MEDAN - Pemilik kantor pinjaman online (Pinjol) ilegal di Cengkareng, Jakarta Barat, diketahui kabur dan merupakan warga negara asing (WNA).

Pemilik pinjol memiliki 17 aplikasi dan berinisial P dan seorang wanita berinisial M. Hingga kini penyidik Polres Metro Jakarta Pusat masih mengejar kedua tersangka.

"Kami tetap lakukan pengejaran ke pemilik kantor pinjol berinisial P dan saudari M. M sebagai pemilik pinjol dan dugaan kami sebagai WNA. Jadi M ini diduga warga negara asing (WNA). Kita akan kejar terus dan kami mohon bantuannya supaya segera terungkap," jelas Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Setyo Koes Heriyanto, Selasa 19 Oktober.

Masih diduga bahwa pemilik pinjol ini adalah WNA

Pengejaran terhadap P dan M dilakukan karena berdasarkan hasil penyelidikan ditemukan percakapan berbahasa asing dan ada penerjemah bahasa kepada P dan M.

"Ini masih diduga bahwa pemilik pinjol ini adalah WNA ,itu berdasarkan alat bukti yang kita temukan," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Satuan Reserse Kriminal Khusus Polres Metro Jakarta Pusat meringkus 56 orang sindikat pinjaman online (Pinjol) di sebuah ruko Sedayu Square, Jakarta Barat.

Dari hasil penyelidikan polisi, ruko tersebut disinyalir kerap meresahkan masyarakat karena sering mengancam keselamatan para peminjam.

"Kami menerima laporan dari masyarakat adanya sindikat pinjol yang mengancam keselamatan warga. Akhirnya kami selidiki dan kita bongkar," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Hengki Haryadi kepada VOI di lokasi, Kamis 14 Oktober.

Artikel ini pernah tayang di VOI.ID dengan judul: Polisi Kejar 2 WNA Pemilik Pinjol Ilegal di Cengkareng yang Buron Usai Penggerebekan

Selain WNA Pemilik Pinjol Ilegal Kabur, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!